Batam  

Jadwal Penerbangan Batam-Korea Selatan, Tipe Pesawat dan Lama Perjalanan

Kedatangan penumpang dari Korea Selatan lewat penerbangan langsung Jeju Air menuju Bandara Internasional Hang Nadim. (Foto: ist)

Untuk memperkenalkan dan menyambut rute penerbangan tersebut, BIB juga melakukan kegiatan seremonial inaugurasi penerbangan Jeju Air Incheon-Batam di Bandara Internasional Hang Nadim.

Acara tersebut dihadiri oleh perwakilan dari Kementerian Perhubungan RI, Forkopimda Kota Batam, Shareholder BIB, mitra kerja, mitra usaha, dan asosiasi travel agent, golf, hotel & resort, yang dilaksanakan pada Kamis, 17 Okober 2024.

Baca juga  Kolaborasi 23 BUMN, PLN Batam Hadirkan Keberlanjutan Energi Listrik dan Air Bersih di Pondok Pesantren Al-Gontory

Plt. Dirjen Perhubungan Udara (Lukman F. Laisa) menyampaikan apresiasi dan menyambut baik atas pembukaan rute baru Incheon-Batam-Incheon.

Penerbangan dari Korea Selatan ke Batam maupun sebaliknya merupakan rute yang sudah lama ditunggu-tunggu dan tentunya akan memunculkan angka kunjungan wisatawan sekaligus pertumbuhan ekonomi.

Pada kesempatan yang sama, Direktur Strategi dan Pengembangan Teknologi PT Angkasa Pura Indonesia (Ferry Kusnowo) mengucapkan selamat dan menyampaikan terima kasih kepada semua pihak atas terlaksananya penerbangan ini.

Baca juga  PLN Batam Gandeng Polda Kepri Jaga Keamanan Kelistrikan, Siapkan Pengembangan Pembangkit Baru

“Kami juga sangat mengharapkan dengan adanya penerbangan langsung ini, akan memicu pertumbuhan angka kunjungan wisatawan mancanegara baik dari maupun ke Batam dan Korea Selatan,” ujarnya.

Sementara itu, Direktur Utama PT Bandara Internasional Batam (Pikri Ilham Kurniansyah) mengatakan bahwa penerbangan perdana ini merupakan hasil kerja keras serta kolaborasi seluruh pihak yang telah dilakukan beberapa waktu lalu.

Baca juga  HKI Kepri Gelar Buka Puasa dengan Anak Yatim Piatu dan Dialog Industri untuk Dorong Pertumbuhan Ekonomi 8%

Pembukaan rute ini merupakan kerja sama Lion Group dan Jeju Air guna mempermudah masyarakat atau pengguna jasa dalam menjelajahi destinasi internasional, khususnya dari dan ke Korea Selatan.