Market  

TelkomGroup Pastikan Kenyamanan Digital Pelanggan di Momen Natal 2024 dan Tahun Baru 2025

Antisipasi lonjakan trafik, TelkomGroup tingkatkan kapasitas menjadi 56,7 Tbps atau naik sebesar 40% YoY

(Kiri ke Kanan) Staf Khusus bidang Strategi Komunikasi dan Hubungan Publik Kementerian BUMN RI Arya Sinulingga, Direktur Utama Telkomsel Nugroho, Direktur Utama Telkom Ririek Adriansyah, Direktur Network and IT Solution Telkom Herlan Wijanarko, dan Direktur Network Telkomsel Indra Mardiatna saat memberikan pemaparan pada Konferensi Pers Kesiapan TelkomGroup dalam rangka Natal 2024 dan Tahun Baru 2025 di TelkomGroup Integrated Operation Center (TIOC), pada Senin (16/11).

Di momen akhir tahun, TelkomGroup senantiasa memberikan yang terbaik kepada pelanggan dengan menghadirkan beragam penawaran menarik, baik bagi pelanggan retail (Business-to-Consumer), maupun segmen korporasi (Business-to-Business), seperti promo akhir tahun, harga spesial untuk pasang baru dan upgrade layanan, promo cashback, dan berbagai penawaran lainnya.

Pengalaman digital pelanggan juga TelkomGroup prioritaskan dengan hadirnya aplikasi-aplikasi yang dapat mendukung berbagai kebutuhan seperti Antares Eazy, Bigbox, Cazbox, Games, Langit Musik, Netmonk, NSP, OCA, PaDi UMKM, UPoint, Pijar, dan Uzone.

Baca juga  Ketua Komisi VI DPR RI Apresiasi Langkah Strategis Telkom Perkuat Ekosistem Data Center Indonesia

TelkomGroup juga turut menyebarkan kebahagiaan di momen ini melalui berbagai inisiatif kegiatan sosial yang memberikan dampak nyata bagi masyarakat, di antaranya pemberian santunan kepada anak yatim piatu, bantuan renovasi tempat ibadah sebagai wujud perhatian terhadap fasilitas keagamaan, serta pelaksanaan bakti sosial Natal untuk mempererat semangat berbagi dan kebersamaan.

Selain itu, TelkomGroup juga memberikan bantuan berupa perangkat komputer dan akses internet untuk mendukung inklusi digital, sejalan dengan upaya membangun masyarakat dan pemerataan akses digital di seluruh Indonesia.

Baca juga  3 Tahun Perjalanan NeutraDC, Perkuat Inovasi Infrastruktur Digital AI

“Mewakili keluarga besar TelkomGroup, kami ucapkan Selamat Hari Natal 2024 dan Tahun Baru 2025. Semoga momen penuh kebahagiaan ini membawa kedamaian, kebersamaan, dan harapan baru untuk masa depan yang lebih baik. TelkomGroup senantiasa berkomitmen dalam menyediakan infrastruktur dan layanan digital terbaik,” tutup Ririek.